Daftar Wisata Anak Di Bandung Seru Dan Populer



Daftar Wisata Anak Di Bandung Seru Dan Populer - Kota Bandung memiliki daya pikat bagi setiap wisatawan seperti anak muda, orang dewasa bahkan juga bagi anak-anak. Kota Bandung dirancang sedemikian rupa agar menjadi Kota yang ramah untuk anak-anak.

Salah satu cara untuk menjadikan Bandung Kota yang ramah untuk anak adalah menyediakan tempat bermain dan liburan untuk anak. Kali ini kami akan berbagi tempat wisata anak di Bandung yang menyenangkan untuk bermain.

Beberapa tempat wisata anak di Bandung yang terkenal diantaranya seperti dusun bambu, kampung gajah, Kampung Batu Malakasari dan lain sebagainya. Admin berhasil merangkum setidaknya ada 17 objek wisata anak di Bandung yang bisa anda kunjungi.

1). Rumah Batik Komar

Batik adalah warisan bangsa kita yang harus kita lestarikan. Ditengah arus globalisasi yang menggerus kebudayaan, masih ada juga peduli dengan batik anak negeri. bagi orang tua, tidak ada salahnya kalau mengenalkan batik dengan cara mengajarkan mereka untuk membatik di rumah batik komar.

Disini, anda akan diajari cara membati, ada batik tulis, batik cetak, dan sebagainya.
Kamu juga bisa ikut workshop pembuatan Batik disini. Paket yang disediakan ada berbagai macam : dari yang satu kali datang, sampai paket 8 jam dalam 3 hari untuk kamu yang ingin belajar lebih serius.

Rumah Batik Komar

Tiket masuk : Rp. 20.000
Paket workshop : Rp. 100.000
Alamat : Jalan Sumbawa No 22 Bandung 40113
No tlp : +62 22 4237688

2). Bandung Science Centre

Bandung terkenal sebagai salah satu pusat pendidikan di Indonesia, berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta favorit ada di Bandung. Nah, seabgai orang tua kira harus mengajarkan anak untuk mencintai ilmu pengetahuan sejak dini, salah satu tempat wisata anak di Bandung yang mengangkat tema pengetahuan adalah Bandung Science Centre.

Lokasi Bandung Science Centre ada di Jl. Sirnagalih, hanya beberapa menit dari pusat kota menuju arah utara.

Bandung Science Centre hadir dengan 17 tema display berbeda yang masing-masing memiliki atraksi interaktif seperti mesin Van De Graff yang ada di film Mr. Bean. Tema display disana termasuk koridor yang menyerupai galaxy, robot, ilusi optic dan laser, pasti akan menarik perhatian anak-anak setidaknya beberapa jam.

Bandung Science Centre hanya berjarak 5 menit dari Jl. Sukajadi, bisa juga menjadi tempat persitirahatan kalau kamu mau ke Lembang dan terkena macet di sekitar situ.

Bandung Science Centre

Tiket masuk : Rp. 45.000
Alamat : Jl. Sirnagalih no 15 Bandung, Jawa Barat 40161
No Tlp : +62 22 2060415
Jam Operasional : Pk. 08.00 – Pk. 17.00

3). Crayon’s Craft & Co

Kalau anda ingin mengajarkan anak untuk membuat kerajinan tangan, disinilah tempatnya. Ada berbagai kelas seperti membuat clay, menjahit, menghias gelas, dan juga kelas memasak. Crayon’s Craft & Co menyediakan beragam keperluan dan hobi. Nah, jika anda membeli barang sampai nominal Rp. 100.000, kamu bahkan akan mendapat kursus gratis membuat hasta karya.

Ini adalah tempat yang tepat untuk menggali sisi kreatif dari anakmu. Anak-anak dengan rentang umur yang bervariasi akan menikmati waktu mereka disini belajar soal tehnik membuat hasta karya. Plus, kamu bisa juga membawa pulang hasil karya seni buatanmu. Asik juga kalau kamu bisa menambah hobby disini.

Crayon’s Craft & Co

Alamat : Jl. Aceh No. 15, Kebon Sirih Bandung 40115.
No tlp : +62 22 4201043, +62 22 4206112
Jam operasional : Pk. 09.00 – Pk. 17.00

4). Komunitas Hong

Ada meme yang bertebaran di FB bahwa anak tahun 80 dan 90an adalah anak-anak yang bahagia, karena tidak ada gadget pada masa kita dahulu.
Mari kita ajak anak-anak untuk merasakan bagaimana bahagianya anak-anak tempo dulu. Kamu dapat merasakan permaian tempo dulu bersama Komunitas Hong.

Terdapat ratusan mainan disimpan disini. Selain permainan tradisional, Komunitas Hong juga menawarkan banyak kue dan snack tradisional yang bisa kamu nikmati sambil minum bandrek dari batok kelapa.

Komunitas Hong

Tiket masuk : Rp. 50.000
Alamat : Jl. Bukit Pakar Utara 35 Dago Bandung 40198 Parahyanagan, Padalarang, Bandung Barat
No tlp : +62 22 2515775, +62 85295111950
Jam operasional : Pk. 09.00 – Pk. 17.00

5). Spirit Camp Educity

Kalau anda ingin merasakan liburan yang berkualitas, nah siapkanlah waktu liburan selama beberapa hari unukt menghabiskan waktu bersama di SPICE Camp. Di SPICE Camp, anda bersama keluarga akan liburan bersama alam, ada banyak games dan tantangan yang disiapkan oleh instruktur.

Di SPICE Camp, kamu tidak akan kehabisan aktivitas untuk dilakukan dengan anak-anak. Disana tersedia fasilitas outbond standard dan juga kegiatan alam, eksperimen sains, dan bahkan acara memasak untuk ibu-ibu dan anak-anak perempuan.

Tersedia beberapa paket berbeda untuk beberapa kelas umur, jadi jangan khawatir, semua program disana sudah dirancang sesuai dengan umur anak.

SPICE Camp (Spirit Camp Educity)

Harga tiket masuk : Rp. 275.000/orang
Alamat : Jl. Panyawangan Kav 3, Bale Pare Kota Baru Parahyangan, Padalarang, Bandung Barat.
No Tlp : +6222 6803655 / +6222 70725364 / +6222 76520175
Jam operasional : Pk. 08.00 – Pk. 17.00

6). Maya Hirai School of Origami

Origami merupakan kerajinan tangan dari Jepang yang sudah sangat dikenal bahkan digemari oleh masyarakat kita. Aneka hasil kreasi yang cantik dan unik bisa dihasilkan dari lipatan-lipatan kertas. Anda bisa mengajari anak anda di Maya Hirai School of Origami.

Origami telah terbukti dapat meningkatkan skill motorik dan melatih anak-anak kecil untuk mengikuti instruksi. Belajar origami tidak hanya menyenangkan tapi juga baik untuk tumbuh kembang anakmu Maya Hirai School of Origami juga menjual buku, video, dan tentu saja kertas origaminya sendiri. Jadi anak-anak bisa segera mulai mendekorasi kamar mereka dengan peralatan yang mereka punya.

Padepokan Dayang Sumbi

Tiket masuk : Rp. 25.000
Alamat Jl. Cigadung Raya Timur no 85F Bandung 40191
Telepon : +62 70840375/+62 81802098501
Jam operasional : Pk. 08.00 – 17.00

7). Gang Sereh (Belajar Membuat Layangan)

Kalau anak laki-laki zaman dulu pasti suka main layangan. Tidak ada salahnya kalau kita mengajak anak-anak untuk mencoba kesukaan kita di masa lalu. Anda bisa mengajak anak ke Gang Sereh, yang ada di jalan Astana anyar Bandung.

Belajarlah satu dua hal dari Lie Fie Kiat (atau biasa dipanggil akiat), seorang veteran ahli pembuat layangan yang sudah memenangkan 3 kali juara dunia festival layang-layang.

Toko Akiat ditandai dengan adanya layangan raksasa dengan motif wajah di depan tokonya, tak sulit dicari. Kalau kamu datang ke sana sore hari, beliau akan dengan senang hati mengajari anak-anak bermain layangan.

Gang Sereh

Tiket masuk : gratis (layangan dijual dengan harga mulai dari Rp. 45.000)
Alamat : Gang Sereh, Jl. Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat
Jam operasional : Pk. 10.00 – 15.00

8). Cihampelas Walk

Ciwalk menjadi salah satu tempat wisata di Bandung yang ramai oleh wisatawan. Untuk anak-anak, ada zona bermain yang harus anda kunjungi. Ciwalk atau Cihampelas Walkmenjadi tempat yang wajib anda kunjungi saat berada di Bandung. Disini anda bisa makan-makan sepuasnya, berbelanja barang-barang berkelas.

Wahana permaianan anak di Ciwalk terletak pas di depan Ciwalk Extension. Jadi, Anda bisa menikmati kuliner Bandung sembari menemani anak bermain. Waktu yang paling tepat untuk datang ke sini adalah ketika malam hari.

9). Miss Bee Providore

Miss Bee Providore merupakan salah satu restoran yang terkenal i Bandung, hal ini dikarenakan makanannya yang terkenal sangat enak, juga karena di lokasi ini terdapat taman bermain yang cocok untuk anak. Permainan seperti ayunan dan jungkat-jungkit bisa dinikmati di sini.

Anak juga bisa melihat gerombolan kelinci angora yang merupakan koleksi di tempat ini. Nah, penasaran? Alamatnya ada di Jalan Rancabentang nomor 11A, Ciumbuleuit.

10). Kebun Stroberi Ciwidey

Kebun Stroberi Ciwidey menjadi tempat wisata anak di Bandung yang selanjutnya, lokasinya juga ada di Ciwidey. Kebun stroberi ini sangat digemari oleh anak-anak juga oleh orang dewasa yang pernah datang berkunjung kesini.

Selain menikmati luasnya kebun yang penuh dengan stroberi, Anda dan anak bisa memetik dan menyantap langsung stroberi yang Anda petik. Anak jadi tahu bagaimana cara memetik stroberi yang benar dan merasakan langsung stroberi segar setelah dipetik.

Uniknya, tidak ada tarif khusus untuk masuk ke kebun ini. Biasanya Anda hanya akan membayar stroberi yang Anda bawa pulang atau yang sudah dipetik saja. Jika pun ada tiket masuk, biasanya hanya 5.000 per orang saja.

11). Taman Lalu Lintas

Di taman lalu lintas anak-anak bisa belajar sambil bermain bagaimana berkendara yang benar. Anak-anak akan belajar mengenal rambu-rambu lalu lintas. Selain tempat bermain, disni juga ada banyak jajanan khas Bandung yang siap memanjakan lidah Anda sembari menunggu si kecil bermain. Anda haya perlu membayar 6.000 Rupiah untuk hari biasa atau 7.000 Rupiah untuk hari Minggu dan hari libur, lho. Cukup terjangkau kan?

12). Trans Studio

Nah, ini dia tempat wisata di Bandung yang paling terkenal, Transtudio. Transtudio Bandung merupakan theme park yang pas untuk anak-anak dan orang dewasa. Ada berbagai wahana yang wajib banget Anda kunjungi, tapi rasanya sehari saja tidak cukup.

Ada banyak sekali wahana yang ada di dalam yang pasti akan memuaskan Anda yang berkunjung ke sana. Sebagai informasi, untuk tiket masuk hari Senin hingga Kamis adalah 170.000 Rupiah, sedangkan untuk Sabtu Minggu atau hari libur adalah 270.000 Rupiah.

13). Kebun Binatang Bandung

Kalau anda sedang berada di sekat kampus ITB, janga lupa untuk mampir ke kebun binatang Bandung ya. Tempat rekreasi keluarga yang satu ini selalu ramai oleh pengunjung, apalagi akhir pekan. Di kebun binatang ini juga tersedia area rekreasi keluarga, taman bermain, menunggang gajah dan keliling danau buatan dengan sampan.

Tempat wisata menjadi alternatif kerinduan anak kecil yang ingin bermain dengan binatang seperti yang ada di taman safari, yang dikenal sebagai tujuan wisata di Bogor, tetapi karena faktor macet, para orang tua dapat mengalihkannya ke sini.

14). Karang Setra Waterpark

Kalau anda dan keluarga ingin bermain air sepuasnya, silahkan datang saja ke karang setra waterpark yang masih satu area dengan Carnival Land. Waterpark ini menyediakan tempat bermain asyik untuk anak dan anggota keluarga lainnya, lokasinya ada di dalam kota Bandung. Tempat wisata yang mirip dengan kampung gajah.

15). Taman Bermain MIM

Tempat bermain anak yang satu ini berada di dalam Metro indah mall (MIM). Tempat wisata ini dilengkapi dengan time zone, Jurassic park, dan metro fantasi water park yaitu yang berada di atap mall MTC.

Alamatnya di Jl. Soekarno Hatta No. 590, Kawasan Niaga MTC, Bandung.

16). Taman Kupu Cihanjuang

Intip keindahan kupu-kupu di taman kupu Cihanjung. Disini merupakan tempat penangkaran kupu-kupu dari berbagai nies. Taman ini sendiri ditutupi jaring tipis agar kupu-kupu tidak terbang keluar dan tetap berada di dalam taman.

Di sini kita juga bisa melihat langsung proses metamorfosis kupu-kupu yang menakjubkan, mulai dari ulat, kepompong, hingga berubah menjadi seekor kupu-kupu yang cantik. Yuk ajari anak untuk cinta dengan alam.

17). De’Ranch Bandung

De’Ranch meruapakan salah satu tempat wisata di Bandung yang sangat populer. Wisata alam di De’Ranch memberikan pengalaman liburan yang berbeda dari tempat lainnya. Disini anda bisa merasakan sensasi menjadi serang koboi. Anda bisa bercengkrama dengan kuda poni.

Anda bersama anak-anak akan berkeliling dengan kuda poni pendek dan anda juga bisa membiarkan anak anda memberikan makanan untuk kuda poni mungil tersebut.

Dengan pembelajaran tersebut anda secara tidak langsung akan mengajarkan anak anda untuk mencintai makhluk lain, khususnya hewan. Tempat ini sangat mengasyikkan jika anda hidup dikota hiruk pikuk seperti Jakarta. Ketahui juga 20 Tempat Wisata Jakarta Paling Populer Dikunjungi Wisatawan
Powered by Blogger.